TRAKELEKTOMI

0

Operasi untuk membuang sebagian serviks, hanya dapat dilakukan pada kanker serviks stage 1 yang kecil.
Pada operasi ini, ahli bedah akan berusaha untuk membuang seluruh kanker dengan tetap meninggalkan ostium interna serviks (internal opening). Kemudian dijahit, dengan meninggalkan sedikit bagian tetap terbuka sehingga sperma dapat masuk. Jahitan ini akan men-support kehamilan sampai bayi dilahirkan dengan Caesar.  Sebelum operasi, ahli bedah anda tidak dapat berjanji dapat dilakukan Trakelektomi, karena tidak dapat dipastikan seberapa jauh kanker telah tumbuh di dalam serviks. Bagian serviks yang diambil kemudian diperiksa di bawah mikroskop. Jika tidak ditemukan sel kanker pada ujung jaringan  dan ahli bedah yakin tidak ada yang tertinggal, maka tidak perlu ada jaringan yang dibuang lagi. Jika hasil menunjukkan masih ada kanker yang tertinggal, maka ahli bedah harus melakukan histerektomi.

Oleh karena terdapat resiko kecil kanker menyebar ke kelenjar getah bening pada stage 1A dan 1B, maka hli bedah juga akan membuang kelenjar getah bening sekitar rahim, yang biasanya dilakukan dengan laparoskop (sehingga disebut operasi keyhole). Saat tersadar, anda akan melihat 5 irisan kecil di perut bagian bawah yang digunakan untuk membuang kelenjar getah bening. Kelenjar getah bening kemudian diperiksa dibawah mikroskop apakah masih mengandung sel kanker. Jika  tidak, anda tidak memerlukan terapi lanjutan. Jika sel kanker ditemukan di kelenjar getah bening, itu menandakan beberapa sel kanker lolos dari serviks dan akan tumbuh kembali. Dokter akan mengusulkan radioterapi untuk membunuh sisa sel kanker yang tertinggal. Setelah menjalani radioterapi, anda tidak akan mampu memiliki anak.

About author

No comments

WP-Backgrounds by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann