DUKUNGAN TERHADAP EFEK SAMPING

0

Mengatasi efek samping yang timbul akibat pengobatan kanker dapat ditindaklanjutin oleh dokter yang merawat dan anda sendiri.

 

EFEK SAMPING JANGKA PENDEK

Adapun hal yang dapat dilakukan bila keluhan – keluhan akibat pengobatan timbul yakni :

 

No.

Efek Samping

Tindakan

1.

Penurunan nafsu makan dan berat badan menurun –       Mengobati penyakit dasar yang menyebabkan penurunan nafsu makan (kanker, sariawan, mulut kering, nyeri, depresi)

–       Meningkatkan lebih dari 450 kalori per hari

–       Mengatur diet khusus kanker dengan ahli gizi

–       Menggunakan obat yang membantu penyerapan gizi dalam makanan, minuman suplemen

–       Bila perlu pengadaan nasogastric tube (selang yang dimasukkan ke dalam lambung melalui hidung)

–       Mencoba untuk makan 5 – 6 x per hari (makanan utama dan snack) ketika anda lapar

–       Perhatikan jam – jam berapa saja anda lapar dan cobalah untuk makan pada jam ? jam tersebut. Jangan batasi jumlah yang anda makan.

–       Makanlah makanan yang mengandung tinggi kalori dan protein (misalnya, buah, kacang, yogurt, keju, telur, susu, eskrim, puding, sereal, mentega, krim)

–       Selalu sediakan makanan kesukaan sebagai snack

–       Minumlah di antara jam – jam makan untuk mencegah cepat kenyang saat makan dan pilihlah minuman bernutrisi (susu, milkshake, jus)

–       Selalu sediakan makanan di rumah untuk mempersiapkan anda terlalu lelah untuk membeli atau memasak makanan

–       Makanlah di tempat yang bersuasana menyenangkan

–       Makanlah makan yang tidak terlalu berbau menyengat yang dapat merusak nafsu makan

–       Jika anda tidaklagi dapat merasakan rasa makanan, tambahkan sedikit bumbu pedas sebagai perasa.

–       Cobalah untuk berolahraga ringan (misalnya 20 menit berjalan kaki) satu jam sebelum makan untuk menstimulasi nafsu makan.

–       Minumlah satu gelas sherry atau wine untuk meningkatkan nafsu makan.

2.

Mual, muntah –       Meminum obat anti mual dan muntah

Obat ini tidak mengganggu kinerja pengobatan kanker.

–       Hindari makan makanan berlemak, cafein, dan bau – bauan menyengat

–       Hindari dehidrasi dengan minum 6 – 8 gelas per hari.

3.

Nyeri –       Mengobati penyakit dasar penyebab nyeri (kanker)

–       Meminum obat pereda nyeri

–       Memutus sinyal nyeri ke otak dengan meblok persarafan

–       Melakukan terapi fisik atau terapi kerja yang dapat mengurangi nyeri

–       Melakukan terapi komolementer seperti relaksasi, hipnosis, biofeedback, akupuntur

–       Dukungan gizi

4.

Masalah kognisi –       Mengobati penyakit dasar (kanker, anemia, imbalans elektrolit, depresi)

–       Meminum obat untuk meningkatkan fungsi kognitif (atas resep dokter)

–       Melakukan terapi kerja untuk dapat mempertahankan kehidupan sehari – hari dan ketrampilan kerja

–       Rehabilitasi kognitif (rehabilitasi neuropsikologikal) dan latihan kognitif

–       Mencatat rencana, perjanjian dan tanggal penting pada sebuat notes / kalender (reminder)

–       Mintalah orang untuk membantu mengingatkan anda bebrapa informasi

–       Bila perlu bawa ke mana pun tape recorder atau notes

–       Latihlah otak dengan aktivitas yang merangsang otak (teka – teki silang, sudoku, puzzle, melukis, bermain musik, melakukan hobi baru)

–       Lakukan aktivitas yang dapat meningkatkan fungsi kognitif seperti jalan, berenang, yoga, berkebun

5.

Konstipasi atau diare –       Bila konstipasi, perbanyak makanan berserat (buah, sayur), kurangi konsumsi anti nyeri yang dapat menyebabkan konstipasi

–       Bila diare, kurangi makanan berserat dan perbanyak makanan rendah serat seperti daging

6.

Sariawan dan mulut kering –       Atasi dengan obat untuk sariawan (albotil)

–       Jaga kebersihan mulut

–       Perbanyak minum air putih

7.

Kelelahan (fatique) –       Atasi penyebab dasar (anemia, depresi)

–       Istirahat secukupnya

–       Lakukan terapi fisik yang dapat meningkatkan kinerja dan semangat tubuh

8.

Depresi –       Kunjungi dokter ahli jiwa

–       Lakukan terapi komplementer : spiritual, meditasi, terapi herbal, dan lainnya

–       Lakukan terapi kerja

–       Terima bantuan keluarga dan teman untuk menemani anda

–       Cari suasana baru dengan rekreasi

8.

Perdarahan dan memar akibat radioterapi atau kemoterapi (kerusakan sumsum tulang) –       Menghindari penyebab perdarahan dan memar itu sendiri.

–       Berhati – hati dalam menyikat gigi (ganti sikat gigi berbulu lembut dan pasta gigi untuk gigi sensitif).

9.

Infeksi Mencegah terjadinya infeksi dengan :

–       memakai masker penutup hidung dan mulut pada area yang banyak orang. (public places)

–       menghindari orang yang sedang terkena infeksi atau demam

–       hanya memakan makanan yang dimasak baik (bahkan buah dan sayuran mentah)

–       sering mencuci tangan.

10.

Kekurangan sel darah –       transfusi darah (merah, putih atau trombosit)

–       IV growth factor untuk memperbaiki fungsi sumsum tulang sehingga dapat kembali membentuk sel darah.

11.

Kecacatan janin Mencegah kehamilan dengan pemakaian alat KB

 

 

EFEK SAMPING JANGKA PANJANG

Untuk mencegah masalah yang timbul akibat efek samping di kemudian hari, maka anda perlu melakukan tindakan pemeriksaan skrining ataupun deteksi dini, karena pada pasien kanker yang telah menjalani pengobatan kanker, dapat terjadi kerusakan organ.

 

No.

Efek Samping

Tindakan

1.

Masalah jantung Skrining kerusakan jantung secara teratur (cek kesehatan, elektrokardiogram, echokardiografi

2.

Masalah paru Skrining kerusakan paru dengan cek kesehatan secara teratur, mengukur kapasitas paru

3.

Masalah endokrin Skrining kadar hormonal dengan tes darah secara teratur

4.

Masalah otak, sumsum tulang dan persarafan Pemeriksaan fisik teratur, tes pendengaran, dan x-ray

5.

Masalah gigi geligi dan mata Pemeriksaan mataa dan gigi secara berkala

6.

Masalah pencernaan Konsultasi dengan ahli gizi

7.

Payudara Mamografi

About author

No comments

WP-Backgrounds by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann